media-cibubur.com – Event otomotif terbesar di Indonesia, Gaikindo Indonesia International Auto Showย (GIIAS) 2022 masih berlangsung.
Baca juga:
Para peserta event berlomba menghadirkan produk-produk terbaru, inovatif, dan diminati masyarakat.
Untuk itu, banyak tersedia promosi-promosi untuk masyarakat bisa membeli produk-produk otomotif terbaik.
Seperti di Booth Segway, produsen motor listrik, menawarkan promo Down Payment (DP) menarik selama GIIAS 2022.

Salah satu sales staff, Ibu Yenni Tobing, mengatakanbahwa Alva, produsen motor listrik, menawarkan cashback hingga 2 juta untuk pembelian Alva One hanya pada tanggal 17 Agustus 2022.


Pada booth Wuling juga menawarkan promo menarik. Yuliana, salah satu sales, menjelaskan, ada promo DP 3 juta untuk pembelian Confero DB 1.5 MT hanya selama pameran GIIAS 2022.

Tidak ketinggalan, Hyundai, sebagai salah satu peserta GIIAS 2022, menawarkan produk-produk terbarunya. Salah satu yang menarik masyarakat adalah Hyundai Stargazer. Henny, Sales Supervisor Hyundai, menjelaskan bahwa jumlah permintaan (SPK) Hyundai Stargazer sudah sebanyak 125. Namun, masyarakat tidak perlu kuatir karena stok Hyundai Stargazer selalu tersedia.


Leave a Comment