Home » Langit Kota Wisata Berwarna! Para Parrot Eksotis Pamer Aksi

Langit Kota Wisata Berwarna! Para Parrot Eksotis Pamer Aksi

media-cibubur.com – Akhir pekan lalu, langit Kota Wisata Cibubur diramaikan oleh suara kicauan burung-burung eksotis yang diterbangkan oleh komunitas Wara Wiri Free Fly. Suara panggilan seperti “Safero”, “Dastan”, “Ken”, hingga “Bisquit” diiringi dengan bunyi priwitan khas terdengar nyaring memanggil burung-burung parrot yang berwarna cerah dan memiliki nama-nama unik.

Menurut Fajar Baskara, salah satu anggota komunitas ini, Wara Wiri Free Fly berdiri sejak Mei 2020 dan saat ini beranggotakan 36 orang yang berasal dari berbagai wilayah seperti Cibubur, Bekasi, hingga Jakarta Timur. Mereka rutin berkumpul untuk menyalurkan hobi, berbagi pengalaman, dan menikmati petualangan bersama di berbagai lokasi, seperti Pantai Indah Kapuk, Meikarta, Sentul, Bogor, hingga Sukabumi. Acara ini juga menjadi ajang silaturahmi dengan sesama penggemar burung paruh bengkok di berbagai daerah.

Burung-burung yang diterbangkan pun bukan burung sembarangan. Elfan, salah satu anggota dari Cibubur, menjelaskan bahwa beberapa jenis burung yang sering diterbangkan antara lain Sun Conure, Patagonian Conure, Macaw, Monk Parakeet, hingga Falak Parkit Australia. Saat Ini burung merpati juga mulai diterbangkan, menjadikan langit Kota Wisata semakin ramai dan berwarna dengan kehadiran beragam spesies burung yang memikat.

Bagi Anda yang memiliki hobi serupa atau tertarik untuk bergabung, bisa melihat lebih lanjut aktivitas mereka melalui halaman Facebook Wara Wiri Free Fly. Jadi, jika mendengar kicauan riuh yang memenuhi langit saat akhir pekan di Kota Wisata, jangan lupa menengadah dan nikmati aksi memukau burung-burung parrot yang terbang bebas di angkasa!

More Reading

Post navigation

Leave a Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Sign In

Register

Reset Password

Please enter your username or email address, you will receive a link to create a new password via email.