media-cibubur.com – Kabar baik bagi para pengguna Light Rail Transit (LRT) Jabodebek di wilayah Cibubur dan sekitarnya, PT KAI (Persero) telah resmi menyesuaikan jadwal perjalanan LRT Jabodebek mulai tanggal 25 September 2024. Penyesuaian ini adalah bagian dari upaya untuk mengoptimalkan pola operasi, sehingga operasional LRT Jabodebek dapat berjalan lebih efisien sambil tetap memberikan kenyamanan bagi seluruh pengguna.
Kini, LRT Jabodebek melayani 348 perjalanan per hari pada hari kerja, dan 260 perjalanan per hari pada akhir pekan serta hari libur nasional. Perubahan ini tetap mendukung jam sibuk pagi (06.00-08.00) dan sore (16.00-19.00), waktu di mana volume pengguna LRT mencapai 79.247 penumpang per hari.
Jadwal Keberangkatan LRT Jabodebek Terbaru dari dan menuju Harjamukti:
- Keberangkatan Pertama:
- Harjamukti – Dukuh Atas: 05.30 WIB
- Dukuh Atas – Harjamukti: 06.22 WIB
- Keberangkatan Terakhir:
- Harjamukti – Dukuh Atas: 22.04 WIB
- Dukuh Atas – Harjamukti: 22.55 WIB
Adapun jadwal lengkapnya adalah sebagai berikut :
Meski ada penyesuaian jadwal, tarif LRT Jabodebek tidak berubah. Dengan lebih dari 300 perjalanan harian, penumpang dapat menikmati perjalanan yang lebih nyaman dengan waktu tunggu lebih singkat, terutama di jam sibuk.
Penyesuaian ini diharapkan dapat meningkatkan pengalaman perjalanan dan mendukung mobilitas masyarakat Jabodebek, khususnya di Cibubur dan sekitarnya, Bekasi, dan Jakarta Pusat.
.
Leave a Comment