media-cibubur.com – Putaran balik arah atau U-Turn seyogyanya difungsikan untuk memudahkan para pemakai jalan saat harus berputar menuju lokasi tujuannya.
Namun, apakah akibatnya jika U-Turn itu sendiri malah menjadi momok yang merugikan bagi pemakai jalan lainnya? Hal itulah yang terjadi pad U-Turn Kota Wisata Cibubur, tepatnya depan Showroom Mobil Wuling. Bukannya menjadi tempat yang memperlancar laju kendaraan para pemutar, malah digunakan oleh pemakai jalan lainnya, yaitu pemakai roda dua untuk melawan arah dari Kota Wisata menuju ke U-Turn tersebut.
Selain, merugikan pemakai jalan lainnya karena imbas kemacetan yang terjadi, juga kecelakaan yang sangat mungkin terjadi. Aksi dari warga di kawasan seputaran U-Turn menuntut ditutupnya U-turn tersebut dilakukan dengan membuat spanduk berwarna kunin.
Oleh karena itu, Dinas Perhubungan Provinsi Jawa Barat berencana akan menerapkan penutupan U-turn tersebut dan dialihkan ke beberapa lokasi alternatif tidak jauh dari lokasi penutupan U-turn.
Kondisi Saat Ini
Pantauan tim media-cibubur.com saat ini di U-Turn dekat Kota Wisata tersebut, masih macet dan aksi berlawanan arah yang dilakukan oleh pemakai roda dua (2) masih dilakukan.
Dinas Perhubungan Provinsi Jawa Barat akan mengalihkan U-Turn ke beberapa lokasi, yaitu U-Turn depan SPBU Pertamina atau Pabrik Bukaka dan U-Turn depan Astra Otoparts.
Leave a Comment